Sleman (MAN 2 Sleman) – Dalam rangka membekali siswa dengan keterampilan non-akademik yang berguna untuk masa depan, MAN 2 Sleman menyelenggarakan pelatihan soft skill untuk siswa kelas XII. Salah satu kegiatan yang menarik perhatian adalah pelatihan Make Up Artist (MUA) yang dilaksanakan pada Selasa, 15 April 2025, bertempat di Aula MAN 2 Sleman.
Pelatihan ini menghadirkan narasumber Darajatul Azizati, S.Pd.I., M.Pd.,owner azeera makeup yang memberikan materi seputar teknik dasar rias wajah untuk pemula. Sebelum praktik dimulai, Darajatul menjelaskan langkah-langkah dasar make up yang mudah dipahami oleh para peserta. Dengan penuh semangat, para siswa menyimak penjelasan, kemudian langsung mempraktikkan ilmu yang didapat menggunakan perlengkapan make up yang telah mereka bawa dari rumah.
Peserta kegiatan ini merupakan siswa kelas XII yang memang memiliki minat dan bakat di bidang tata rias. Antusiasme peserta terlihat jelas selama kegiatan berlangsung. Mereka saling berdiskusi, mencoba berbagai teknik make up, dan menerima arahan langsung dari narasumber.
Kepala MAN 2 Sleman, Edi Triyanto, S.Ag., S.pd., M.Pd., dalam sambutannya, menyampaikan bahwa kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk mengembangkan potensi soft skill siswa yang bisa bermanfaat di kemudian hari. “Kami ingin memberikan bekal keterampilan praktis kepada siswa sebagai modal awal untuk memasuki dunia kerja atau membuka usaha mandiri,” jelas beliau.
Dengan adanya pelatihan seperti ini, MAN 2 Sleman berharap para siswa tidak hanya unggul dalam akademik, tetapi juga siap bersaing dengan keterampilan yang mereka miliki. Kegiatan ini menjadi langkah konkret sekolah dalam mendukung pengembangan diri siswa secara menyeluruh. (tsa)
MAN 2 SLEMAN © PORTAL MADRASAH