Sleman (MAN 2 Sleman) – Pasa kesempatan Rapat Kerja instansi MAN 2 Sleman tahun 2025 MAN 2 Sleman turut melantik beberapa agen perubahan. Tugas agen perubahan adalah mendorong dan menggerakkan perubahan menuju unit kerja yang lebih baik. Agen perubahan juga berperan sebagai teladan dan panutan bagi pegawai. Pelantikan tersebut pada Kamis, (27/02/2025).
Terdapat 8 Agen perubahan yang dilantik saat Raker. Berikut Agen Perubahan tahun 2025 yaitu Agen perubahan SDM Dwi Wahyuni, M.Pd., Agen PHBS Muhammad Husen, S.Pd., Agen Adiwiyata Retna Sundari, M.Pd., Agen Literasi Nurul Latifah Fauziyah, S.Pd., Agen Layanan Setyawati, S.Pd., Si., Agen Digitalisasi Madrasah Khoirul Amri, S.Pd., Agen Moderasi Beragama Hanifah, S.Hum., Agen Olimpiade Nur Widayati, S.Pd., M.Sc.
Sidik Pramono turut menyampaikan harapannya “Agen perubahan menjadi garda terdepan perubahan yang ada di MAN 2 Sleman, tentunya perubahan kearah yang lebih baik sesuai tujuan yang telah disepakati bersama dalam rapat kerja ini. Madrasah harus selalu berkembang sesuai tuntutan zaman dan tetap menjadi pilihan masyarakat”.
Agen perubahan MAN 2 Sleman dilantik oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman Sidik Pramono, S.Ag., M.SI. Pelantikan diawali dengan pernyataan kesediaan untuk menjadi agen perubahan sebagaimana tujuan yang dimaksud.
“Kami tentunya mengucapkan terima kasih atas kesediaan bapak ibu terpilih untuk menjadi agen perubahan. Semoga para agen perubahan ini bisa menjalankan Amanah dengan baik Sleman sebagai penggerak inovasi madrasah bersama dengan seluruh stakeholder yang ada di MAN 2 Sleman”, Harap Edi Triyanto, S.Ag., S.Pd., M.Pd., Kepala MAN 2 Sleman. (LAT)
MAN 2 SLEMAN © PORTAL MADRASAH