HARI TERAKHIR MASUK KERJA, GURU PENDAMPING KHUSUS MAN 2 SLEMAN PAMITAN

MAN 2 Sleman – Sebagai salam perpisahan di hari terakhir masuk kerja, Guru Pendamping Khusus (GPK) MAN 2 Sleman, Ahmad Annaessaburi Tosirin, melakukan pamitan pada hari Selasa, 30 April 2024. Momen ini disambut bahagia, namun penuh haru.

Annaes, panggilan sapaannya, merupakan GPK di MAN 2 Sleman sejak 2021. Artinya, sudah tiga tahun ia berada di madrasah untuk melakukan berbagai perubahan. Salah satu perubahannya adalah membentuk Unit Layanan Difabel (ULD) bersama Suratini, selaku Koordinator ULD.

Melalui adanya ULD, layanan bagi peserta didik berkebutuhan khusus menjadi lebih terarah dan terlayani. Beberapa program dibuat dan dilaksanakan, seperti program layanan kompensatoris yang meliputi IT Difabel dan Al-Quran Braille. Annaes termasuk pembimbing dalam layanan Al-Quran Braille bersama Akbar untuk pembimbing layanan IT Difabel.

Selain itu, Annaes telah berperan besar dalam membangun kerja sama dengan beberapa pihak, seperti kerja sama dengan Pusat Layanan Difabel UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Pondok Pesantren. Termasuk membangun komunikasi untuk acara-acara yang terkait difabel dengan Dinas Sosial.

Beberapa perannya yang cukup membawa perubahan inilah yang membuat Tim ULD, Suratini, Sari Dwi Hartiwi, dan Faiqotul Ma’la, merasa sedikit kehilangan, meskipun juga merasakan kebahagiaan. Hal tersebut dikarenakan Annaes telah diterima menjadi CPNS di Mahkamah Agung.

Tim ULD berharap perpisahan ini hanya sekadar memisahkan ruang dan waktu dalam pekerjaan, tetapi tetap terjalin hubungan baik khususnya untuk membangun relasi di luar. Suratini, Koordinator ULD, menyampaikan terima kasih atas peran yang telah diberikan untuk kemajuan MAN 2 Sleman. “Semoga ia dapat mengemban tugas dan amanahnya di tempat kerja yang baru,” lanjutnya. (SARIDH)

Bagikan :

Artikel Lainnya

MAN 2 Sleman Sosialisasikan Apli...
Sleman (MAN 2 Sleman)- Kepala MAN 2 Sleman H. Edi Triyanto, S....
TIGA SISWA DIFABEL MAN 2 SLEMAN ...
MAN 2 Sleman – Tiga siswa difabel netra menorehkan prestasi de...
Duta Literasi MAN 2 Sleman Revie...
Sleman (MAN 2 Sleman)- Selasa, 26 November 2024 Perpustakaan B...
SISWA DIFABEL MAN 2 SLEMAN LOLOS...
MAN 2 Sleman – Tiga siswa difabel MAN 2 Sleman dinyatakan lolo...
Persiapan Seleksi Paralimpik Pel...
MAN 2 Sleman – Untuk mempersiapkan siswa difabel MAN 2 Sleman ...
Koordinasi Regulasi Penanganan D...
MAN 2 Sleman – Untuk mengetahui regulasi penanganan difabel gr...

Hubungi kami di : 6285725028052

Kirim email ke kamiadmin@man2sleman.sch.id

Download App Man2Sleman

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan Ketika Membaca Buku, Update Informasi Sekolah Hanya Dalam Genggaman